Tips Membeli Laptop ala Mahasiswa


Terimakasih guys udah mampir ke blog ini. Sesuai dengan judul, kali ini aku mau membagikan tips memilih atau membeli laptop yang sesuai dengan kebutuhan kalian (kali ini dari perspektif mahasiswa). Laptop pastinya menjadi kebutuhan primer bagi para mahasiswa. laptop digunakan dari untuk kebutuhan pokok mengerjakan tugas kuliah sampai untuk hiburan seperti bermain game. Tentu saat ingin membeli laptop kalian memiliki kategori dan syarat-syarat laptop mana yang paling pas yang sesuai dengan keinginan kalian kan. Nah! Langsung aja ini beberapa tips ampuh dari aku yang bisa kalian jadikan acuan dalam membeli laptop.

Ketahui Kebutuhanmu

Hasil gambar untuk gaming laptop
Yup! Apasih kebutuhan kalian? Maksudnya kenapa sih kalian mau membeli laptop? Atau laptop seperti apa yang kalian inginkan?. Sebagai perspektif mahasiwa, yang mana laptop dibutuhkan untuk tugas-tugas perkuliahan sudah pasti kalian harus memilih laptop yang portable atau mudah dibawa. Laptop yang portable bakal memudahkan kalian untuk menunjang mobilitas mahasiswa yang aktif, kadang dikelas, kadang di kantin, kadang di kos kawan tentu kalian perlu laptop yang ringan dan tipis agar membuat kalian tidak malas mengerjakan tugas kuliah tersebut. Selain itu, sebagai mahasiswa kos-kosan laptop juga berguna sebagai media hiburankan? Hehehe. Jadi, pilihlah laptop yang bisa multitasking. Maksudnya ya pilihlah laptop yang punya spesifikasi seperti dibawah ini.

Prosesornya (intel atau AMD ya?)

Hasil gambar untuk intel and amd
Prosesor adalah inti dari laptop itu sendiri. Aspek prosesor adalah hal utama buat kalian lihat sebelum memutuskan membeli. Untuk tugas kuliah yang menggunakan Microsoft Office tentu tidak terlalu memperhatikan aspek ini karena sekelas Intel Celeron dan AMD model terendah pun sanggup mengangkat aplikasi tersebut. Tapi lain hal jika tugas kuliah kalian membutuhkan aplikasi yang lumayan berat seperti pengeditan gambar dan video menggunakan aplikasi seperti aplikasi dari adobe (photoshop, premier, dan sebagainya). Biasanya prosesor intel core I series (seperi i3, i5, i7, i9) menjadi syarat menjalankan aplikasi tersebut. Tetapi biasanya laptop dengan prosesor intel I series tergolong mahal. Tetapi tenang, buat kalian yang ingin meminang laptop yang worth to performance, kalian bisa melirik laptop-laptop dengan prosesor amd ryzen series seperi (ryzen 3,5, dan 7). Tidak kalah dengan intel, prosesor-prosesor buatan AMD memiliki kemampuan yang sama dengan intel, dan nilai plusnya kalian bisa sedikit lebih menghemat budget.

Menggunakan Penyimpanan SSD

Hasil gambar untuk ssd vs hdd
Apasih itu SSD? SSD adalah sebagai media penyimpanan file di laptop kalian. Mungkin kalian tidak asing dengan yang namanya harddisk kan? Nah SSD ini sama dengan Harddisk, namun berbeda. Bingung gak tu? Hehehe. Jadi bisa dikatakan SSD ini adalah tekhnologi lebih baru dibanding Harddisk yang biasanya digunakan di laptop-laptop jadul. Di tahun-tahun sekarang sudah banyak produsen laptop yang menggunakan SSD dibanding HDD, baik dari kelas entry level hingga high end mereka. Kelebihan SSD sendiri adalah kecepatan memprosees data jauh lebih cepat dibanding menggunakan HDD. Dengan proses data yang lebih cepat ini berarti semua proses yang dilakukan laptop lebih cepat ketimbang menggunakan HDD. Sebagai contoh saat kalian menghidupkan laptop dari keadaan mati menggunakan HDD bisa memakan waktu 40 detik hingga muncul ke desktop, dengan SSD kalian hanya membutuhkan waktu 14 detik saja. Bukan itu saja, semua proses menjalankan aplikasi di laptop juga jauh lebih cepat. Namun, harga SSD sendiri lebih mahal dibanding HDD, sebagai contoh dengan harga 700rb kalian bisa mendapatkan HDD sebesar 1Tb, namun kalian hanya bisa mendapatkan SSD dengan ukuran 240 Gb saja. Melihat dari kelebihannya hal tersebut dapat dimaklumi karena tekhnologi yang dipakai lebih advance dibanding HDD, jadi pilihlah laptop yang menggunakan SSD agar kalian terhindar dengan yang namanya masalah laptop lelet dan windows not responding.

Upgradable

Hasil gambar untuk upgradable
Futureproof adalah hal yang penting jika kalian ingin mengguankan laptop tersebut untuk jangka waktu yang lama. Kemudahan pembaruan hardware-hardware laptop seperti kapasitas RAM, tipe IO/Usb yang tersedia, dan penggantian komponen lainnya harus menjadi pertimbangan penting sebelum membeli laptop. Sebisanya pilihlah laptop yang memiliki dual slot RAM dan laptop yang memiliki usb type 3.0 yang memiliki kelebihan dibanding 2.0. Dengan semakin majunya perkembangan aplikasi-aplikasi yang membuat file semakin besar dan menuntut kerja proses yang berat, mengharuskan juga peningkatan pada hardware yang digunakan.


Layar Full HD

Hasil gambar untuk laptop touchscreen
Aspek ini penting bagi kalian yang ingin menjadikan laptop sebagai media hiburan. Dengan kualitas resolusi layar yang baik akan semakin memanjakan mata sembari menggunakan laptop. Tak lupa juga sekarang produsen juga gencar menawarkan fitur-fitur pada layar laptop mereka, seperti eye protection coat, lapisan anti gores, dan fitur touchscreen. Fitur diatas dapat kalian pertimbangkan juga sebelum membeli laptop, namun sesuaikan dengan budget juga ya, karena biasanya laptop-laptop yang menawarkan fitur touchscreen masih tergolong cukup mahal.

Merek

Hasil gambar untuk laptop brand

Wow laptop mu ada gambar apple kegigitnya ya, pasti mahal tu. Beli berapa lurr? Ini pasti bakal ditanyai oleh kawan-kawan kalian saat pertama kali kalian mengeluarkan laptop tersebut dari tas. Nah! Betapa pentingnya merek laptop mu kan? Bukan hanya sekedar buat gaya-gayaan atau gengsi untuk memilih merek laptop yang mau kalian beli. Tetapi aspek merek juga menentukan tersedianya aspek layanan purnabeli juga. Ya, pilihlah merek laptop yang memiliki citra dan kualitas yang baik, ini karena dengan memilih merek laptop yang memiliki layanan service center yang tersebar lebih baik ketimbang memilih merek laptop yang masih terbilang baru dan tidak memiliki service center yang selengkap produsen-produsen laptop lama. Setiap merek sebenarnya menghadirkan beberapa kelebihannya masing masing. Contohnya ASUS dan Acer yang selalu menghadirkan laptop yang affordable atau “ramah kantong” dan menawarkan fitur-fitur yang lumayan lengkap dibanding merek lainnya. Jadi pilihlah merek laptop yang sesuai dengan “gaya” kalian dan perhatikan aspek layanan purna beli yang ditawarkan.


Beli di e-commerce aja

Gambar terkait
Tips terakhir guys, yup! Menurut aku kalian lebih baik membeli laptop di e-commerce. Kenapa? Banyak keunggulan yang didapatkan guys. pertama segi harga, harga yang ditawarkan lebih murah ketimbang harga konfesional, ini dikarenakan produsen langsung menjual produknya ke konsumen tanpa distributor lainnya sehingga harga yang ditawarkan di e-commerce lebih murah. Kedua, banyak bonus dan potongan harga yang bisa kalian dapatkan tergantung e-commerce mana kalian membelinya. Ini pengalaman aku saat membeli laptop yang sekarang dipakai untuk menulis ini, aku beli di Jd.id saat itu dengan harga yang jauh lebih murah ketimbang took-toko offline di pekanbaru disini, tak hanya itu aku juga mendapatkan beberapa bonus dan potongan harga juga sehingga aku bisa menyarankan untuk lebih baik kalian membeli di di e-commerce saja dengan beragam keuntungannya. Tapi ingat ya! Berhati-hati lah saat berbelanja di online shop. Pastikan kalian memebeli dari buyer official yang terpercaya agar terhindar dari berbagai penipuan.

Nah! Itulah beberapa tips dari aku saat kalian ingin memutuskan membeli laptop. Semoga artikel ini dapat membantu kalian memilih laptop idamanmu ya 😊. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, bisa mampir ke Instagram aku ya @broken.usb.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW BIOSKOP-BIOSKOP DI KOTA PEKANBARU

Pola Makan Baik Berdasarkan Golongan Darah Manusia

Review Manga Naruto Chapter 643 dan prediksi cerita chapter 644